Contoh Makalah Sejarah kelas X

Bagi Adik-adik yang mau mencontoh makalah sejarah,monggo dipahami..


TERBENTUKNYA NAZI

Oleh        :
Mufid Angger Sukmana
X IIS 1 (22) 





KATA PENGANTAR

Puji  syukur  saya  panjatkan  kehadirat  Allah  swt., karena  atas  limpahan  rahmat  dan karunia–Nya lah  sehingga  saya  dapat  menyelesaikan  Makalah Sejarah  ini  sesuai  waktunya.
          Kami  mencoba  berusaha  menyusun  makalah  ini  sedemikian  rupa  dengan  harapan  dapat  membantu  pembaca  dalam  memahami  pelajaran  Sejarah yang  merupakan  judul  dari  Makalah  kami, yaitu  Terbentuknya Nazi”.Disamping  itu, saya  berharap  bahwa   Makalah Sejarah  ini  dapat  dijadikan sumber pengetahuan.
Saya  menyadari  bahwa  didalam  pembuatan  Makalah Sejarah  ini  masih  ada  kekurangan sehingga  kami  berharap  saran  dan  kritik  dari  pembaca  sekalian  khususnya dari guru  mata  pelajaran  Sejarah  agar  dapat  meningkatkan  mutu  dalam  penyajian  berikutnya.
          Akhir  kata  kami  ucapkan  terima  kasih.




     

                                                                                                                       Penyusun


BAB I PENDAHULUAN
1.      PENGERTIAN JUDUL
Rasa penasaran yang membuat saya meneliti tentang Adolf Hitler dan Nazi.Sesuai dengan judul makalah ini, “Terbentuknya Nazi”,makalah ini berisi peristiwa yang membuat Adolf Hitler membentuk Nazi.
2.      RUMUSAN MASALAH
1.      Bagaimana Nazi terbentuk?
2.      Bagaimana perkembangan Nazi?
3.      Bagaimana Nazi berakhir?
3.      TUJUAN
1.         Tujuan penulisan makalah ini adalah untuk mengetahui sejarah terbentuknya             Nazi,peristiwa dan hal terkait dengan Nazi.
2.         Bertujuan untuk bahan pembelajaran tentang nasionalisme.
3.         Untuk mengetahui tujuan Nazi membantai orang Yahudi.
4.      METODE
1.      Heuristik
Upaya penelitian yang mendalam untuk menghimpun jejak-jejak sejarah atau mengumpulkan dokumen-dokumen agar dapat mengetahui segala bentuk peristiwa atau kejadian-kejadian bersejarah dimasa lampau.
2.      Verivikasi
Pemerisaan terhadap kebenaran laporan tentang suatu peristiwa sejarah.
3.      Interpretasi
Penafsiran terhadap suatu peristiwa atau memberikan pandang teoritis terhadap suatu peristiwa sejarah.
4.      Historiografi
Penulisan sejarah.Bertujuan mengkomunikasikan hasil penelitian atau temuan kepada khalayak mengenai suatu peristiwa.
  

BAB II
PEMBAHASAN

1.      Terbentuknya NAZI
Nazi adalah sebuah partai politik yang pernah dimiliki oleh Jerman yang didirikan pada 1920 dan berbasis di München.Terbentuknya Nazi sebagai berikut,Seorang veteran Perang Dunia I, berusia 30 tahun: KopralAdolf Hitler yang membenci kelompok Komunis dan Yahudi.Bergabung dengan partai pekerja Jerman pada tahun 1919. Di kartu anggotanya tertera dia anggota nomor 555 meskipun pada kenyataannnya dia anggota nomor 55; partai itu memberi nomor mulai dari 500 agar anggotanya terlihat banyak.
Hitler tak berbeda dengan ribuan mantan prajurit lainnya di München, dia luntang-lantung tanpa pekerjaan tetap. Tapi kini dia telah menyadari bakat alaminya untuk berorasi dan menarik orang untuk bergabung dengan partainya, sehingga ia memiliki peran dominan di sana. Dia salurkan kebencian, kemarahan atas berakhirnya perang dengan pidato yang berapi-api. Hitler selalu berbicara tentang apa yang disebutnya sebagai ketidakadilan perjanjian damai Versailes yang ditandatangani pada akhir Perang Dunia I. Berdasarkan perjanjian itu, Jerman kehilangan banyak wilayah negaranya. dan dipaksa membayar ganti rugi pada negara-negara pemenang. Pada awal 1920inflasi merajalela tak terkendali, keuangan benar-benar hancur sehingga rakyat Jerman berpikir bahwa demokrasi tak menghasilkan apapun.
Di Bayern, pada tahun 1921 Hitler dinobatkan menjadi pimpinan partai pekerja Jerman yang kecil itu. Namanya di ubah menjadi Nationalsozialistische Deutsche Arbeiterpartei (Partai Pekerja Nasionalis Sosialis Jerman), disingkat Nazi atau NSDAP. Saat itu hanyalah salah satu dari banyak partai sayap kanan di Munich dan mereka semua mengatakan yang sama: Versailes adalah kejahatan dan kelompok Yahudi ada di belakangnya.
Dinamisme Hitler yang dibarengi dengan nada tanpa kompromi dalam pidato-pidatonya mulai menarik warga Bayern terkemuka lainnya untuk berpaling pada partai baru Nazi.Pada tahun 1922,seorang penerbang ulung pemegang penghargaan "Pour le Merite" sekaligus komandan skuadron Richthodenber dalam Perang Dunia I, Hermann Göring, bergabung dengan Nazi. Nazi pun menyebarkan pengaruhnya ke wilayah pedesaan Bayern. Di sana,seorang mahasiswa pertanian yang awalnya ingin menjadi peternak ayam, Heinrich Himmler,bergabung dengan Nazi,di kemudian hari, ia ditunjuk sebagai komandan tertinggi SS.

2.      Perkembangan NAZI
NSDAP adalah kekuatan politik utama dalam Nazi Jerman sejak kejatuhan Republik Weimar pada tahun 1933 hingga akhir Perang Dunia II pada tahun 1945, ketika dideklarasikan ilegal dan para pemimpinnya ditangkap dan dikenai tuduhan kejahatan terhadap kemanusiaan melalui Pengadilan Nurenberg. Para penganut dan pelaksana Partai Nazi telah mengangkat sebuah ideologi politik baru, biasa dikenal sebagai “Naziisme”.

Munculnya paham anti-Semit
Nazisme muncul sebagai akibat dari Perang Dunia I. Pada 11 November 1918 secara mengejutkan bagi pasukan garis depan Jerman, perang tiba-tiba berakhir. Pasukan garis depan tidak merasa dikalahkan dan mereka heran mengapa gencatan senjata terjadi begitu cepat sehingga mereka harus segera meninggalkan posisinya padahal mereka masih berada di wilayah musuh.Mitos yang berkembang di antara para prajurit Jerman yang menyerah ini adalah bahwa mereka telah “ditikam dari belakang.” Bahwa pasukan garis depan dan 2 juta rakyat Jerman tewas selama perang telah dikhianati oleh kelompok Marxis dan Yahudi yang telah memunculkan perbedaan pendapat di negara mereka. Ketika pasukan selamat itu kembali ke Jerman baru yang demokratis, mereka membawa serta kekecewaan mereka. Seusai perang, negara-negara sekutu melanjutkan blokade terhadap Jerman. Pasukan yang kembali dan berbaris melewati München, ibukota Bayern, terkejut melihat keluarga mereka yang masih menderita. Jutaan rakyat Jerman kelaparan dan ribuan lainnya sekarat akibat penyakit TBC dan influenza.
Di Jerman, politik terbagi menjadi 2 kutub, Konservatif dan Sosialis.masing-masing kelompok menjadi radikal di masa krisis. Situasi semakin bertambah buruk dengan munculnya gerakan Republik Soviet München, sebuah upaya untuk menciptakan pemerintahan bergaya Soviet yang dikobarkan oleh kelompok sayap kiri Raterepublik di Munich. Tentara pemerintah diturunkan untuk menumpas pemberontakan tersebut dan pecahlah pertempuran terbuka di jalan-jalan Munich. Lebih dari 500 orang terbunuh. Tentara didukung oleh Freikorps, prajurit bayaran sayap kanan yang dibiayai oleh pemerintah. Freikorps benar-benar menjalankan tugasnya, mereka membantai orang-orang yang mereka anggap sebagai anggota Raterepublik dan berhasil menumpas pemberontakan itu.
Pransangka anti-Semit di kelompok kanan semakin diperkuat oleh kenyataan bahwa pimpinan Raterepublik sebagian besar adalah orang Yahudi, sehingga muncul kesan bahwa Bolshevisme (komunis) dan Yudaisme pada adalah dasarnya sama. Wajar ketika sikap anti Yahudi kemudian berkembang luas.Freikorps dielu-elukan di München setelah penumpasan Raterepublik. Kelompok Yahudi adalah kambing hitam yang sempurna untuk disalahkan atas semua penyakit negara tersebut.
3.      Berakhirnya NAZI
D-Day (bahasa Indonesia: Hari-H) adalah istilah militer dalam bahasa Inggris yang digunakan sebagai hari dimana penyerangan atau operasi militer dimulai. Istilah D-Day digunakan karena hari yang dimaksud belum diketahui atau masih dirahasiakan. Saat ini D-Day yang paling terkenal dalam sejarah adalah tanggal 6 Juni 1944—tanggal dimulainya Pertempuran Normandia, dimana tentara Sekutu berencana untuk membebaskan Eropa dari kekuasaan Nazi Jerman selama Perang Dunia II. Invasi Normandia, yang nama kodenya adalah Operasi Overlord, adalah sebuah operasi pendaratan yang dilakukan oleh pasukan Sekutu saat Perang Dunia II, pada tanggal 6 Juni 1944. Dan sampai sekarang merupakan invasi laut paling besar dalam sejarah, dengan hampir tiga juta tentara menyeberangi Selat Inggris dari Inggris ke Perancis yang diduduki oleh tentara Nazi Jerman.
Mayoritas satuan tempur pada serangan ini adalah pasukan Amerika Serikat, Britania Raya, dan Kanada. Pasukan Kemerdekaan Perancis dan pasukan Polandia ikut bertempur setelah fase pendaratan, selain itu, pasukan dari Belgia, Cekoslovakia, Yunani, Belanda, dan Norwegia juga turut serta. Invasi Normandia dibuka dengan pendaratan parasut dan glider pada dini hari, serangan udara dan artileri laut, dan pendaratan amfibi di pagi hari pada 6 Juni. Pertempuran untuk menguasai Normandia berlanjut selama lebih dari dua bulan, dengan kampanye untuk menembus garis pertahanan Jerman dan menyebar dari pantai yang sudah dikuasai Sekutu. Invasi ini berakhir dengan dibebaskannya Paris, dan jatuhnya kantong Falaise pada akhir Agustus 1944.

Persiapan Sekutu

Setelah invasi Jerman terhadap Uni Soviet (Operasi Barbarossa), pihak Soviet lah yang melakukan mayoritas pertempuran menghadapi Jerman di Eropa. Presiden AS, Franklin D. Roosevelt dan Perdana Menteri Inggris, Winston Churchill pada tahun 1942 menyatakan bahwa Amerika Serikat dan Britania Raya siap membuka “front kedua” di Eropa untuk membantu Uni Soviet menghadapi Jerman, pernyataan ini dinyatakan lagi pada musim semi tahun 1943.
Britania Raya, dibawah Winston Churchill, ingin menghindari serangan langsung seperti pada Perang Dunia I yang pasti akan menyebabkan banyak korban. Mereka juga lebih menyukai menggunakan taktik terselubung dengan membantu para pemberontak yang diduduki Jerman, lalu melakukan serangan dari Mediterania, ke Wina, lalu memasuki Jerman dari selatan. Cara seperti ini juga dianggap dapat membatasi masuknya Soviet ke Eropa.
Amerika Serikat menganggap bahwa cara paling optimal adalah serangan langsung dari markas Sekutu yang paling dekat dan besar. Mereka sangat menginginkan metode ini, dan menyatakan bahwa hanya cara inilah yang akan mereka dukung dalam jangka panjang. Dua proposal awal direncanakan: Operasi Sledgehammer, merupakan invasi untuk tahun 1942 dan Operasi Roundup, yaitu invasi lebih besar pada tahun 1943. Proposal yang ke-2 diterima, lalu diganti namanya menjadi Operasi Overlord dan ditunda sampai 1944.
Sekitar 6.900 kendaraan laut, termasuk 4.100 kendaraan pendarat, digunakan untuk invasi yang dipimpin oleh Admiral Bertram Ramsay. 12.000 pesawat terbang, termasuk 1.000 pesawat pembawa penerjun payung berada dibawah Marsekal Udara Trafford Leigh-Mallory. 10.000 ton bom akan dijatuhkan ke pertahanan Jerman, dan pesawat-pesawat ini akan melakukan 14.000 misi serangan.

Persiapan Jerman

Pada tahun 1942 dan 1943, Jerman menganggap bahwa kemungkinan serangan Sekutu dari barat sangat kecil. Persiapan menghadapi invasi hanya berupa pembangunan fortifikasi yang melindungi pelabuhan-pelabuhan utama oleh Organisasi Todt. Pada akhir 1943, berkumpulnya kekuatan Sekutu di Inggris menyebabkan Komandan Bagian Barat Jerman, Field Marshal Gerd von Rundstedt, untuk meminta tambahan pasukan. Pasukan yang dimiliki sebelumnya hanya merupakan formasi statik saja, tanpa alat-alat transportasi dan peralatan dukungan.



BAB III
PENUTUP

1.      Kesimpulan
Hitler bergabung dan mengubah/membentuk kembali partai pekerja Jerman yang nama singkatannya adalah Nazi.Atas kefasihan Hitler berpidato,Nazi pun mempunyai banyak pengikut yang berfaham anti yahudi.Nazi pun menjadi Partai besar didunia yang membantai yahudi karena dendam warga Jerman kepada yahudi yang membuat Jerman hancur pada masa itu.
2.      Saran
Saran saya kepada pembaca adalah untuk menumbuhkan/menanamkan rasa nasionalisme,dan jangan bangga dengan produk negara lain,bisa saja kita sedang dijajah secara tidak langsung.



DAFTAR PUSTAKA

1.      Ullrich,Volker.2013.Adolf Hitler Die Jahre des Aufstiegs.Deutsch:Fischer E-Book.


Comments

Popular posts from this blog

Tokoh Masyarakat

Telaga Mriwis Putih (Lake Mriwis Putih)

I'm Not Surprised..